Cara Merekam Layar Laptop atau PC dengan Mudah Tanpa Aplikasi

Cara Merekam Layar Laptop atau PC dengan Mudah Tanpa Aplikasi


Haii... sahabat blogger, blog sederhana ngiringmelajah.com hadir kembali.

Seperti yang telah kita ketahui bersama pandemi ini tak kunjung berakhir, pembelajaran pun masih terus berlangsung secara daring. Dalam pelaksanaan pembelajaran daring ini guru dituntut untuk kreatif dan melaksanakan pembelajaran yang menarik, sehingga siswa tidak bosan dalam mengikuti pembelajaran daring. Salah satu hal yang dapat dilakukan oleh guru adalah dengan membuat video pembelajaran.

Untuk membuat sebuah video pembelajaran ada banyak cara yang dapat dilakukan oleh guru. Salah satunya adalah dengan rekam layar. Sebelum adanya windows 10, cara perekaman layar pada laptop merupakan hal yang cukup sulit. Kenapa sulit? karena kita harus menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk merekam aktifitas pada layar laptop atau PC. Aplikasi-aplikasi tersebut harus diinstal terlebih dahulu di laptop kita. Tentunya jika RAM dan memory laptop kita terbatas maka akan menjadi sebuah halangan untuk kita dapat melakukan perekaman layar.

Nah, setelah Windows 10 hadir, Microsoft membawa sebuah fitur baru yang dinamakan Xbox Game Bar. Fitur ini memungkinkan kita dapat melakukan perekaman layar laptop atau PC tanpa harus menginstal aplikasi perekam layar.

Cara melakukan perekaman layar dengan fitur ini cukup mudah. Hanya dengan beberapa kali klik saja, maka hasil rekaman layar akan tersimpan di dalam laptop atau PC. Dengan demikian, maka kita akan dapat membuat video pembelajaran. Akan tetapi, sebelum melakukan perekaman layar, kita harus mengaktifkan terlebih dahulu fitur Game Bar. Caranya adalah sebagai berikut.

Masuk ke menu Setting dengan menekan menu Windows di keyboard laptop atau PC selanjutnya klik Setting (gambar gerigi). Cari dan pilih menu Gaming. Pilih menu Xbox Game Bar lalu aktifkan (On).

Setelah menu Game Bar aktif, selanjutnya kita sudah  bisa melakukan perekaman. Berikut cara merekam layar laptop atau PC dengan fitur Xbox Game Bar.
  • Tekan tombol Windows + G di keyboard laptop atau PC nya

  • Klik menu Capture (Icon webcam), selanjutnya akan muncul tab baru

  • Untuk memulai perekaman layar silahkan klik tombol rekam (icon titik besar).

  • Untuk berhenti merekam klik tombol kotak putih dalam lingkaran berwarna biru.
  • Proses perekaman telah selesau untuk melihat hasil rekamannya silahkan buka This PC > Video > Captures

Selain dengan cara di atas kita juga dapat menggunakan shortcut pada fitur Game Bar. Berikut beberapa shortcut pada fitur Game Bar.
  • Logo Windows + G , Untuk buka Game Bar
  • Logo Windows + Alt + PrtSc : Untuk mengambil screenshoot
  • Logo Windows + Alt + R : Untuk memulai dan berhenti merekam
  • Logo Windows + Alt + G : Untuk merekam momen-momen terakhir pada sebuah game play
  • Logo Windows + Alt + B : Untuk memulai atau berhenti broadcast
  • Logo Windows + Alt + M : Untuk memulai dan stop rekaman menggunakan microfon
  • Logo Windows + Alt + W : Untuk memperlihatkan kamera saat broadcast.

Demikian informasi terkait cara merekam layar tanpa aplikasi yaitu dengan fitur Game Bar yang dapat admin bagikan, semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Terimakasih

Salam ngiring melajah.

2 Komentar untuk "Cara Merekam Layar Laptop atau PC dengan Mudah Tanpa Aplikasi"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel