Materi IPS Kelas VI Tema 7 Subtema 1 - Peran Indonesia di Asean dalam Bidang Ekonomi dan Politik
Selamat Pagi anak-anak,
Bagaimana kabar kalian hari ini? Kita berjumpa lagi di semester 2. Semoga kalian semua selalu sehat ya.
Ingat di masa pandemi ini agar anak-anak selalu menerapkan protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19. Ingat selalu pesan Ibu untuk menerapkan 3M (Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir)
Hari ini kita akan melanjutkan pembelajaran Tema 7 (Kepemimpinan) dengan materi peran Indonesia di Asean dalam bidang ekonomi dan politik. Simak penjelasannya berikut ini ya! silahkan kalian catat hal-hal penting dari materi ini!
Anak-anak kalian masih ingatkah materi pada tema-tema sebelumnya tentang ASEAN? ASEAN adalah organisasi negara-negara yang ada di Asia Tenggara yang beranggotakan 10 negara yaitu Indonesia, Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina, Laos, Kamboja, Vietnam, Myanmar, dan Brunei Darusallam. Perhatikan gambar peta negara-negara Asia Tenggara berikut ini!
Dalam organisasi ASEAN ada banyak bidang kerjasamanya diantaranya ekonomi, politik, sosial, budaya, pendidikan, dan lain-lain. Nah, anak-anak kita akan bahas satu persatu. Kali ini kita akan bahas pada bidang ekonomi dan politik.
Peran Indonesia di ASEAN dalam Bidang Ekonomi
Dalam kerjasama ASEAN di bidang ekonomi, Indonesia berperan sebagai produsen, distributor, dan juga konsumen. Peran Indonesia sebagai produsen adalah menghasilkan berbagai barang-barang kebutuhan masyarakat Indonesia dan juga negara ASEAN lainnya. Sebagai distributor, Indonesia berperan menyalurkan barang-barang tersebut kepada negara-negara ASEAN. Pendistribusian tersebut bertujuan untuk membantu terpenuhinya kebutuhan masyarakat di ASEAN dan juga meningkatkan devisa negara. Peran Indonesia sebagai konsumen adalah membeli berbagai hasil produksi negara lain. Peran tersebut diwujudkan dalam kegiatan impor barang.
Peran Indonesia dalam ASEAN diwujudkan dalam bentuk kerjasama sebagai berikut.
- Menerapkan tarif khusus terhadap barang dan jasa sesama negara ASEAN. Kerjasama ini bermanfaat untuk meningkatkan perekonomian antar negara ASEAN.
- Mendorong penanaman modal di negara-negara ASEAN. Peran ini bertujuan untuk mengembangkan dan meningkatkan perekonomian.
- Mengembangkan wilayah-wilayah yang berpotensi dalam bidang perkebunan, perikanan, dan pariwisata.
- Mendukung kegiatan yang dilakukan oleh badan penelitian bidang pertanian yang terletak di Filipina.
- Mendirikan proyek industri yang dikelola bersama. Peran ini ditunjukkan dengan pendirian pabrik pupuk urea di Aceh dan Malaysia.
Pabrik pupuk urea di Aceh
salah satu bentuk peran Indonesia di ASEAN dalam bidang ekonomi
Peran Indonesia di ASEAN dalam Bidang Politik
Negara-negara di ASEAN memiliki sistem politik yang berbeda. Namun, perbedaan sistem politik tersebut tidak menghalangi sesama negaar ASEAN untuk bekerjasama. Selain bekerjasama, tiap negara juga berperan dalam menjaga perdamaian dan ketenangan di ASEAN. Sebagai pendiri negara ASEAN, Indonesia juga memiliki peran dalam bidang politik. Berikut infografis bentuk peran Indonesia di ASEAN dalam bidang politik.
Berikut peenjelasannya
- Menggagas dibentuknya komunitas keamanan ASEAN (ASEAN Security Cummunity/ASC). Peran Indonesia adalah membantu menanggulangi tindak kejahatan dan kekerasan, seperti perampokan, terorisme, kejahatan lintas negara, dan pengedaran obat terlarang.
- Membantu perdamaian negara-negara yang berkonflik, seperti Kamboja dan Vietnam. Peran Indonesia dalam peristiwa tersebut adalah sebagai penengah perundingan damai antara Kamboja dan Vietnam pada tahun 1977 hingga 1979. Indonesia juga membantu perdamaian antara pemerintah Filipina dan gerakan pembebasan Moro.
- Melaksanakan Jakarta Informal Meeting yang bertujuan untuk mendamaikan pihak yang berkonflik di Kamboja. Indonesia mengirmkan pasukan perdamaian dan mengusulkan diadakannya pertemuan.
- Sebagai negara yang menjunjung asa demokrasi, Indonesia mendorong pemerintah negara ASEAN untuk meajukan prinsip-prinsip demokrasi.
- Mengusulkan pembentukan badan HAM ASEAN. Peran ini diwujudkan Indonesia dengan mengajak negara-negara ASEAN melindungi hak asasi warga negaranya.
Untuk menambah pemahaman kalian terkait materi peran Indonesia di Asean dalam bidang ekonomi dan politik, silahkan cermati video berikut ini!
Video Materi Peran Indonesia di Asean dalam Bidang Ekonomi dan Politik
Demikian materi terkait peran Indonesia di Asean dalam bidang ekonomi dan politik. Selamat belajar anak-anak. Semoga sukses.
Salam ngiring melajah.
Pagi ASEAN
BalasHapusSelamat pagi
Hapus