Pengertian, Bentuk, dan Sifat-Sifat Magnet

Selamat Pagi anak-anak,
Bagaimana kabar kalian hari ini? semoga selalu sehat ya.
Ingat di masa pandemi ini agar anak-anak selalu menerapkan protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19. Ingat selalu pesan Ibu untuk menerapkan 3M (Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir)

Hari ini kita akan melanjutkan pembelajaran Tema 5 (Wirausaha) dengan pengertian, bentuk, dan sifat-sifat magnet. Simak penjelasannya berikut ini ya! silahkan kalian catat hal-hal penting dari materi ini!



Anak-anak coba kalian perhatikan gambar di bawah ini!


Apakah kamu pernah menemukan magnet di sekitarmu? Di mana saja kamu menemukan magnet? Apa yang kamu ketahui tentang magnet?

Yuk simak penjelasannya berikut ini!

Pengertian Magnet


Magnet adalah benda yang dibuat dari besi atau baja yang dapat menarik benda-benda dari bahan tertentu. Magnet digunakan pada beberapa benda yang kita gunakan sehari-hari, misalnya hiasan tempelan kulkas, pintu kulkas, penutup tempat pensil, dan kompas.

Magnet memiliki kekuatan gaya tarik yang berbeda pada bagian-bagiannya. Gaya tarik magnet ini dinamakan juga gaya magnet. Magnet memiliki dua kutub yaitu kutub utara dan kutub selatan. Sering kita menjumpai magnet yang bertuliskan N dan S. N merupakan kutub utara magnet itu (singkatan dari North yang berarti Utara), sedangkan S kutub selatannya (singkatan dari South yang berarti selatan). Gaya tarik terkuat magnet berada pada kedua kutubnya. Gaya magnet paling lemah berada pada bagian tengah magnet.

Berdasarkan cara terbentuknya magnet dibedakan menjadi dua yaitu magnet alam dan magnet buatan. Magnet alam terjadi secara alami misal magnet bumi, sedangkan magnet buatan yaitu magnet yang sengaja dibuat oleh manusia.


Bentuk-bentuk Magnet

Bentuk magnet bermacam-macam. Bentuk magnet antara lain tabung/silinder, jarum, lingkaran, bentuk huruf U, batang, dan cincin.



Sifat-sifat Magnet

Magnet memiliki dua jenis kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan. Berikut sifat-sifat magnet.




menambah pemahaman kalian terkait materi pengertian, bentuk, dan sifat-sifat magnet, silahkan cermati video berikut ini!

Video Materi Pengertian, Bentuk, dan Sifat-Sifat Magnet




Demikian materi terkait pengertian, bentuk, dan sifat-sifat magnet. Selamat belajar anak-anak. Semoga sukses.

Salam ngiring melajah.

Belum ada Komentar untuk "Pengertian, Bentuk, dan Sifat-Sifat Magnet"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel